Online Training – Log out And Tag out (LOTO) Dan Laporan Gangguan

Online Training – Log out And Tag out (LOTO) Dan Laporan Gangguan

August 27, 2024

Jadwal Pelatihan Online Training – Log out And Tag out (LOTO) Dan Laporan Gangguan

TanggalTempatKota
09 - 10 September 2024--

DESKRIPSI

Lockout Tagout (LOTO) merupakan suatu prosedur untuk menjamin agar sumber energi tidak terlepas secara sengaja. Secara teknis LOTO dilakukan dengan mengunci secara fisik pada sumber tenaga dari circuit dan peralatan setelah dimatikan. Sumber tenaga tersebut lalu diberi label dan tag yang mudah dibaca yang mengingatkan orang lain pada areal tersebut bahwa kunci telah dipasang. Disamping untuk perlindungan pekerja dari bahaya listrik, LOTO berguna untuk mencegah kontak dengan bagian peralatan yang beroperasi dan mencegah keluarnya gas, cairan atau bahan berbahaya secara tidak terduga pada tempat kerja.

Laporan gangguan merupakan dokumentasi penting untuk mengidentifikasi, menganalisis, dan menindaklanjuti insiden gangguan yang terjadi dalam suatu organisasi atau fasilitas. Laporan ini berisi informasi mengenai waktu, lokasi, sumber, dampak, serta tindakan penanganan dan analisis akar masalah dari suatu gangguan. Tujuannya adalah untuk memahami penyebab gangguan, mengambil langkah perbaikan, dan mencegah terjadinya gangguan serupa di masa mendatang.

 

TUJUAN PELATIHAN

  • Memberikan pemahaman menyeluruh tentang prosedur LOTO dan pentingnya penerapannya di tempat kerja.
  • Mengajarkan peserta cara mengidentifikasi sumber-sumber energi berbahaya dan prosedur penguncian serta penandaan yang tepat.
  • Meningkatkan keterampilan peserta dalam melaksanakan langkah-langkah LOTO secara sistematis dan aman.
  • Mengidentifikasi dan mendokumentasikan insiden gangguan yang terjadi, termasuk waktu, lokasi, sumber, dan dampaknya.
  • Menganalisis akar penyebab dari gangguan yang terjadi untuk memahami inti permasalahannya.
  • Mengevaluasi efektivitas tindakan penanganan yang dilakukan serta kesiapan organisasi dalam menghadapi gangguan.
  • Menyusun rencana perbaikan dan pencegahan untuk menghindari terulangnya gangguan serupa di masa mendatang.

 

MATERI Training Online – Log out And Tag out (LOTO) Dan Laporan Gangguan

1. Pendahuluan

  • Latar Belakang
  • Dasar Peraturan dan Perundangan

2. Manfaat LOTO

3. Konsep Penggembokan dan Pelabelan (LOTO)

  • Pengertian LOTO
  • Jenis Bentuk dan Sumber Energi
  • Jenis Peralatan dan Alat Pengisolasian Energi
  • Petunjuk Umum Pelaksanaan LOTO
  • Petunjuk Khusus Pengetesan Permesinan dan Peralatan
  • Metode LOTO Group
  • Evaluasi Audit Pelaksanaan LOTO

4. Rangkuman dan Pedoman Praktek LOTO

5. Identifikasi Gangguan

6. Dampak Gangguan

7. Penanganan Gangguan

  • Langkah-langkah yang diambil
  • Koordinasi dengan pihak terkait
  • Pemulihan operasional

8. Analisis Akar Masalah

  • Identifikasi penyebab utama gangguan
  • Evaluasi kesiapan dan prosedur penanganan

9. Studi Kasus dan Latihan

10. Resume dan Diskusi

Form Pre-Registrasi

Data Materi Training

Topik Training : Online Training – Log out And Tag out (LOTO) Dan Laporan Gangguan
Link
*Jumlah Peserta
*Nama Peserta Yang Didaftarkan

Personal Data

*Nama
*Jabatan
*Nama Perusahaan
*Alamat Perusahaan
*Email Perusahaan
*Email Alternatif
*Telepon Kantor
Ekstensi
*Handphone
* Harus di isi
Tags: , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , ,